Rabu, 25 September 2013

Kapan Bayi Mulai Duduk dan Bagaimana Cara Membantu Bayi Belajar Duduk?



Kapan Bayi Mulai Belajar Duduk?
Tidak ada jawaban pasti untuk pertanyaan kapan bayi mulai belajar duduk, karena antara bayi yang satu dengan yang lain mungkin memiliki tingkat perkembangan keterampilan fisik dan mental yang berbeda. Kebanyakan bayi mulai dapat duduk sendiri pada usia antara 6 sampai 8 bulan. Duduk membutuhkan kekuatan tubuh bagian atas dan koordinasi yang memadai. Saat bayi sudah dapat menegakkan otot-otot leher dan punggung, ia sudah siap belajar duduk. Biasanya bayi dapat melakukan hal ini pada usia antara 3 sampai 6 bulan dan ditunjukkan kemampuan berguling.

Bagaimana Cara Membantu Bayi Belajar Duduk?
Secara naluriah, bayi akan belajar duduk dengan sendirinya jika saatnya tiba. Orang tua dapat membantu bayi belajar duduk dengan mempersiapkan fisik dan mental bayi dan menciptakan lingkungan yang kondusif bagi bayi untuk belajar duduk. Saat bayi sudah memiliki kekuatan otot yang cukup, ia mungkin masih membutuhkan waktu beberapa hari sampai beberapa minggu untuk untuk belajar menguasai koordinasi gerakan dan keseimbangan. Kesabaran adalah salah satu kunci penting dalam membantu bayi belajar duduk.

Tips Membantu Bayi Belajar Duduk
  1. Umumnya bayi berusia 3 bulan sudah dapat digendong dalam posisi bayi duduk di pangkuan ibu. Untuk belajar menggendong bayi pada posisi duduk di pangkuan, ibu duduk di sofa (lakukan di sofa jangan di kursi single) dalam posisi duduk agak selonjor (hanya punggung atas sampai kepala yang menyentuh sandaran sofa). Letakkan bayi dalam posisi terlentang menghadap ke depan, tangan kanan ibu menahan pantat (buat paha bayi ke atas/menekuk), tangan kiri ibu masuk ketiak kiri bayi dari belakang untuk menahan dada bayi (tidak perlu ditekan). Latihan ini mungkin memerlukan waktu beberapa hari.
  2. Jika dalam posisi 1 bayi sudah dapat menegakkan punggungnya, atau berusaha menegakkan punggungnya, bayi dapat dipangku dalam keadaan duduk sempurna di pangkuan (ibu tidak perlu selonjor). Bayi juga dapat digendong dalam posisi tersebut dengan kaki terjuntai ke depan.
  3. Jika bayi sudah nyaman dengan posisi duduk di pangkuan, gunakan stroller (kereta bayi untuk mendudukkan bayi. Stroller memiliki sabuk pengaman bagi bayi sehingga bayi tidak akan roboh. Biasakan berinteraksi dengan bayi dalam posisi duduk. Jika bayi rewel, mungkin ia kelelahan, sebaiknya diangkat untuk digendong atau ditidurkan.
  4. Setelah bayi terbiasa duduk di stroller, bayi sudah dapat didudukkan di sofa. Tempatkan bayi di sudut sofa (jangan menggunakan sofa yang memiliki sisi yang keras) dan duduklah di sebelahnya, sambil memegang lengan kiri dan kanannya. Secara berangsur-angsur coba lepaskan pegangan anda. Jika bayi sudah biasa duduk dengan nyaman, anda bisa mengajak bayi melakukan berbagai aktivitas sambil duduk. Untuk keluwesan interaksi anda dapat mengambil tempat di depan bayi. (Perhatian: Jangan sekali-sekali membiarkan bayi duduk di sofa sendirian. Saat sudah bisa duduk sendiri, bayi sudah memiliki kekuatan tangan dan kaki untuk melakukan banyak manuver yang mungkin akan membahayakan bagi bayi).

Rahasia Wajah Awet Muda Secara Alami


Penuaan adalah proses alami yang menimbulkan berbagai perubahan pada tubuh dengan bertambahnya usia. Beberapa orang dapat mempertahankan kulit wajah tetap terlihat muda (dari usia sesungguhnya) dengan menggunakan cara-cara alami. Berikut beberapa tips menjaga kulit wajah agar awet muda secara alami. 
1. Berolahraga Secara Teratur
Olahraga secara teratur sangat bermanfaat bagi kesehatan keseluruhan. Olahraga membantu menjaga aliran darah tetap lancar sehingga memudahkan distribusi oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh serta membuang toksin dari tubuh.

2. Banyak Makan Sayur dan Buah
Sayur dan buah adalah sumber vitamin, mineral, serat, dan antioksidan yang paling penting untuk menjaga tubuh tetap sehat.

3. Tidur yang Cukup
Tidur adalah saat baik bagi proses peremajaan sel-sel tubuh. Tidur juga membantu tubuh melakukan relaksasi untuk menyegarkan otot dan syaraf.

4. Banyak Minum Air Putih
Air sangat bermanfaat menjaga kelembaban kulit. Air juga sangat bermanfaat bagi tubuh untuk melarutkan dan membuang toksin dari tubuh.
  
5. Kurangi Paparan Sinar Matahari Langsung
Sinar ultraviolet dari cahaya matahari dapat meningkatkan jumlah radikal bebas dalam tubuh. Hindari sinar matahari langsung dengan menggunakan tabir surya pada wajah.

6. Gunakan Kosmetik Secara Bijaksana
 

Gunakan kosmetik yang sesuai dengan karakter kulit wajah anda serta iklim lokal. Penggunaan kosmetik yang tidak tepat dapat membuat kulit mengalami iritasi.

7. Bersihkan Wajah Sebelum Tidur

Biarkan kulit wajah dalam keadaan bersih saat tidur. Kulit yang bersih dan segar memudahkan proses regenerasi sel-sel pada kulit.

8. Jaga Kelembaban Kulit Wajah
 
Tampilan permukaan wajah sangat bergantung pada kelembaban kulit wajah. Bila perlu gunakan pelembab untuk menjaga kulit wajah tetap lembab dan terhidrasi.

9. Hindari Kebiasaan Buruk 
 Hindari kebiasaan buruk seperti kurang tidur, merokok, banyak minum alkohol, mengkonsumsi narkoba, dsb yang dapat merusak kesehatan fisik dan mental.

10. Selalu Ceria
Rona wajah seringkali mewakili suasana hati seseorang. Wajah yang sering cemberut lebih mudah membentuk garis kerut di wajah. Orang yang jarang cemberut cenderung memiliki wajah lebih halus.

11. Hindari Stress
 

Stress dapat meningkatkan laju penuaan sel. Stress juga meningkatkan kemungkinan anda menerapkan pola hidup tidak sehat seperti kurang tidur, merokok, banyak minum alkohol, dan penyalahgunaan narkoba.

12. Jaga Berat Badan Ideal
 

Usahakan badan jangan terlalu kurus, wanita harus mempertahankan lemak tubuh minimal 14% sedangkan pria minimal 6% untuk mempertahankan wajah awet muda.

13. Hindari Polusi
Polusi merupakan salah satu penyebab meningkatnya jumlah radikal bebas dalam tubuh. Kelebihan radikal bebas dalam tubuh dapat mempercepat proses penuaan sel tubuh.

Selasa, 24 September 2013

Penyebab Mimisan atau Hidung Berdarah

Banyak yang bisa menyebabkan terjadinya mimisan pendarahan hidung. Mimisan adalah pendarahan yang terjadi pada hidung, darah keluar dari bagian nosetril dibagian tengah hidung yang keluar ke bagian depan melalui lubang hidung.

Beberapa faktor yang menyebabkan hal ini antara lain:
Pilek atau alergi
Pada waktu anak terjangkiti pilek atau alergi maka terdapat lapisan hidung yang mengalami pembengkakan dan iritasi. Kondisi ini akan menyebabkan rasa gatal dan jika tergores bisa mengakibatkan pendarahan. Hal ini diperparah pada saat anak bernafas atau bersin yang terlalu kuat.

Penyebab mimisan
Penyebab mimisan

Trauma
Yang dimaksud trauma disini adalah melakukan kegiatan mengorek hidung, memasukkan benda asing ke lubang hidung, atau menerima pukulan keras. Penyebab lain bernafas yang terlalu kuat juga digolongkan dengan trauma.

Faktor lingkungan yakni cuaca yang terlalu kering
Kelembaban udara yang rendah yang biasanya terjadi di musim kemarau bisa menyebabkan bagian sektrum mengering. Pada saat kondisi ini dialami anak anak iritasi akan terjadi dan terjadilah pendarahan.

Pembekuan darah yang tidak normal
Pembekuan darah yang tidak normal dapat terjadi akibat faktor genetik. Dokter tentu saja akan melihat riwayat medis lengkap untuk menentukan pendarahan hidung yang disebabkan oleh penyebab ini. Konsumsi aspirin dan ibuprofin yang berlebihan juga bisa menyebabkan terjadinya hal ini.

Apakah mimisan itu berbahaya?
Pada umumnya anak akan mengalami mimisan sekali dalam perjalanan usai prasekolahnya. Pendarahan yang terjadi ini tidaklah berbahaya akan tetapi pengalaman pertama mimisan bisa menimbulkan efek trauma disebabkan melihat darah segar keluar dari hidung.
Jika anak sering mengalami pendarahan maka peristiwa ini perlulah diwaspadai. Pemeriksaan oleh dokter akan dapat memutuskan apakah penyebab dari pendarahan ini. Pendarahan yang sering dialami bisa jadi indikasi adanya tumor ataupun pembekuan darah yang tidak normal.

Pertolongan pertama pada anak yang mimisan
Berikut merupakan langkah-langkah untuk menolong anak yang sedang mengalami mimisan.
  1. Usahakan anak tetap merasa tenang, keadaan panik akan bisa memperparah keluarnya darah dari hidung.
  2. Angkat kepala lebih tinggi dari jantung. Posisi duduk adalah posisi yang terbaik.
  3. Bersihkan hdiung dari darah. Jika anak yang mengalami hal ini umurnya agak besar maka Anda bisa menyuruhnya untuk membersihkan sendiri.
  4. Jepitkan tangan Anda ke bagian bawah hidung hingga anak merasa tak nyaman, selanjutnya tekan permukaan kulit hidung dengan jari hingga menyentuh kulit wajah.
  5. Tahan posisi ini selama lima menit, jika setelah periode ini darah masih keluar maka ulangi angkah ini dari awal.
Jika pendarahan masih berlangsung terus maka bawalah anak ke rumah sakit.

12 Khasiat Jintan Hitam



Jintan hitam (nigella sativa) atau jinten hitam atau habbatussauda adalah tanaman obat yang dikenal memiliki banyak khasiat untuk kesehatan. Tanaman ini dikenal berasal dari daerah Timur tengah. Yang dimanfaatkan dari tanaman ini adalah bijinya. Berikut beberapa manfaat jintan hitam bagi kesehatan.
1. Antioksidan
Jintan hitam mengandung senyawa thymoquinone yang memiliki sifat antioksidan yang menangkal kerusakan sel akibat radikal bebas.
2 Anti Radang
Senyawa thymoquinone memiliki sifat anti-inflamasi (anti-peradangan) sehingga efektif digunakan sebagai obat oles untuk mengobati jerawat yang meradang dan menghaluskan kulit.
3. Mengobati Gangguan Pencernaan
Jintan hitam mengandung senyawa anti bakteri yang efektif membunuh bakteri kolera, E. coli dan Shigella spp. Jintan hitam efektif digunakan untuk mengobati gangguan sistem pencernaan yang disebabkan oleh infeksi bakteri dan sebab-sebab lain yang non-spesifik dengan gejala perut mulas, diare dan muntah-muntah.
4. Melawan Kanker
Jintan hitam mengandung asam lemak yang dapat menghambat pertumbuhan kanker. Jintan hitam mengandung bahan yang menstimulasi produktivitas sumsum tulang dan imunitas serta produksi interferon, melindungi sel-sel normal melawan virus perusak sel dan melawan sel-sel tumor tanpa merusak sel-sel sehat.
5. Memperkuat Imunitas Tubuh
Jintan hitam mengandung zat yang dapat meningkatkan jumlah sel-sel T yang baik untuk meningkatkan sel-sel pembunuh alami. Ekstrak jintan hitam berkhasiat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan dapat digunakan sebagai bioregulator.

6. Meningkatkan Memori dan Konsentrasi

Jintan hitam mengandung asam linoleat (omega 6) dan asam linolenat (omega 3) yang merupakan nutrisi bagi sel-sel otak yang berguna meningkatkan daya ingat dan kecerdasan.
7. Meningkatkan Bioaktivitas Hormon
Hormon merupakan zat aktif yang diproduksi oleh kelenjar endokrin yang masuk dalam peredaran darah. Jintan hitam mengandung sterol yang berperan aktif dalam sintesis dan bioaktivitas hormon.
8. Menetralkan Toksin
Jintan hitam mengandung bahan kimia yang disebut saponin yang memiliki kemampuan menentralkan toksin dalam tubuh dan membantu membuang toksin tersebut dari dalam tubuh.
9. Mengatasi Susah Tidur dan Stress
Senyawa sponin yang terdapat dalam jintan hitam mempunyai fungsi seperti kortikosteroid yang bisa mempengaruhi metabolisma karbohidrat, protein dan lemak serta mempengaruhi fungsi jantung, ginjal, otot dan syaraf. Saponin berfungsi mempertahankan diri dari perubahan lingkungan, gangguan tidur dan dapat menghilangkan stress.
10. Anti Alergi
Histamin adalah zat yang dilepaskan oleh sistem kekebalan tubuh sebagai reaksi alergi. Crystalline nigellone yang terdapat dalam jintan hitam mengandung protein kinase C, zat yang dikenal menghambat pelepasan histamin. Mengkonsumsi jintan hitam bisa mengurangi reaksi alergi pada penderita asma, bronchitis, dan penyakit alergi lainnya tanpa efek samping.
11. Menjaga Kesehatan Ibu Hamil dan Bayi dalam Kandungan
Kandungan omega 3, omega 6, dan omega 9 yang terdapat dalam jintan hitam dikenal sebagai nutrisi penting bagi ibu hamil dan menjaga pertumbuhan bayi dalam kandungan.
12. Suplemen Nutrisi
Jintan hitam mengandung 15 macam asam amino termasuk 9 jenis asam amino esensial. Asam amino esensial tidak dapat diproduksi oleh tubuh dalam jumlah yang cukup sehingga dapat dipenuhi dari suplemen seperti jintan hitam. Jintan hitam juga mengandung kalsium, potassium, zat besi, arginine, magnesium, selenium, vitamin A, B1, B2, B6, C, E dan niacin.

Apa Itu Legume?



Banyak orang disarankan untuk memasukkan legume dalam menu makanan mereka. Legume bukan nama jenis makanan tertentu.
Pengertian Legume
Legume adalah salah satu dari ribuan spesies tanaman dalam keluarga kacang-kacangan, yaitu famili Leguminosae. Kacang-kacangan tersebut memiliki polong berbentuk cangkang, yang ketika matang, polong tersebut terbagi menjadi dua belah. Famili legume merupakan bahan makanan terpenting nomor dua bagi manusia setelah padi-padian.
Beberapa Jenis Legume Populer
Contoh legume yang populer dan banyak dikonsumsi antara lain sbb.
  • kacang tanah
  • kacang lentil
  • kacang buncis
  • kacang merah
  • kacang hijau
  • kacang polong
  • kacang kedelai
  • dan lain-lain
Kelebihan Nutrisi Legume
Biji kacang-kacangan rata-rata memiliki protein dua kali lipat bahan makanan bulir. Kacang-kacangan juga kaya vitamin B, zat besi, seng, dan folat. Kacang-kacangan juga banyak mengandung serat pangan (dietary fiber).
Beberapa kelebihan legume sebagai bahan makanan antara lain sbb.
  • Sumber protein nabati
  • Banyak mengandung serat
  • Rendah lemak
  • Mengandung folat
  • Sumber mineral fosfor. potassium, besi, seng, kalsium dan selenium
  • Mengandung Thiamin (B1), Riboflavin (B2), Niacin (B3), B5 dan B6
  • Mengandung antioksidan
  • Memiliki angka indeks glikemik (indeks kadar gula) rendah